Distribusi Blanko KTP-el Molor
ARGA MAKMUR, BE - Pendistribusian blanko Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el) yang direncanakan tiba di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Bengkulu Utara (BU), Oktober mendatang dipastikan tertunda. Akibatnya, bagi warga yang sudah melakukan perekaman data, belum akan mendapatkan KTP-el. Dikatakan Kepala Dukcapil BU, Kiman Nazardi SE MM, blanko tersebut akan diretribusikan bulan November. Pengunduran retribusi EKTP tersebut dikarenakan dari Kementrian belum siap, jika sudah diretribusikan maka blanko tersebut bisa diambil di Dukcapil. \"Awalnya blanko akan diretribusikan bulan Oktober mendatang, ternyata diundur bulan November,\" ungkap Kiman. Lanjutnya, blanko dari Kementerian Dalam Negeri itu merupakan bukti kalau ribuan warga sudah lakukan rekaman KTP-el, tapi belum menerima fisik KTP. Sehingga jika ada keperluan bisa menggunakan blanko tersebut. Blanko itu merupakan bukti kalau pencetakan fisik KTP masih dalam proses dan sudah lakukan perekaman melalui Nomor Induk Kependudukan (NIK) sementara. Tahun depan diakui Kiman, sudah ada kebijakan kalau fisik KTP-el akan dicetak di kantor Dukcapil masing-masing kabupaten. (117)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: